nisaahani: blogger yang suka sharing review

Minggu, 17 Maret 2024

Rekomendasi Laptop Gaming ASUS: ROG Zephyrus G14, ROG Zephyrus G16, ROG STRIX Series, TUF GAMING A15, dan TUF GAMING F16


Diingatan saya, laptop gaming identik dengan bobotnya yang beratnya ampun-ampunan, tapi memang speknya secanggih itu. Namun, ketika datang ke acara ASUS ROG Media Launch Event di Hotel Sutasoma, pada hari Kamis, tanggal 14 Maret 2024, saya melihat laptop gaming pada tipis-tipis banget. Canggih euy inovasi teknologi sekarang!

Jumat, 15 Maret 2024

Review Scar Laser Treatment by Picosure di ERHA Clinic untuk Meratakan/Menghaluskan Tekstur Kulit Wajah dan Menghilangkan Bekas Jerawat

ERHA Clinic
ERHA Clinic

Selama ini saya mengira bahwa suntik jerawat lah penyebab bopeng. Tapi ternyata salah! Karena, meski suntik jerawat menyebabkan bopeng, tapi itu hanya sementara. Hanya sekitar 3-4 bulan kalau tidak salah. Selebihnya kulit akan balik/naik kembali. Yang menyebabkan bopeng lebih lama sembuh adalah inflamasi. Saya baru tahu ini ketika beberapa minggu lalu konsultasi untuk Scar Laser Treatment by Picosure di ERHA Derma Center Kemanggisan, Jakarta dengan dokter Felly.

Minggu, 10 Maret 2024

ROG Phone 8, Lebih dari Smartphone Gaming! Cocok Juga untuk Content Creator dan Silahturahmi


Ramadan sebentar lagi tiba. Salah satu momen tahunan yang saya tunggu, meski menghindari acara ngumpul-ngumpulnya. Hehe.

Eh tapi, kayaknya tahun ini saya akan b aja deh sama kegiatan ngumpul-ngumpul bareng. Karena saya jadi berpikir, kenapa gak dibawa asik aja sih ngumpul-ngumpulnya? Gimana kalau kegiatannya main game bareng aja? Biar gak terlalu banyak ditanya-tanya. 😄

Sabtu, 09 Maret 2024

Keseruan ASUS Zenbook DUO Launch Event: Laptop Dual-Screen OLED Terbaik di Dunia Saat Ini


Saya suka sekali dengan kemajuan teknologi. Melihat dan merasakan hal-hal baru yang canggih biasanya bikin mata saya berbinar-binar. 😍 Makanya itu, seneng banget bisa ikutan ASUS Zenbook DUO Launch Event di Raffles Hotel Jakarta, pada tanggal 7 Maret 2024.

Jumat, 08 Maret 2024

Review Foodcraft Multigrain untuk Diet dan Sumber Inulin


Salah satu tugas orang dewasa menurut saya adalah menentukan apa yang dikonsumsinya. Karena apa yang kita makan akan ngaruh ke kita sendiri. Makanya itu, sebagai orang yang berusaha hidup sehat dan menjaga berat badan normal, saya mencoba Foodcraft Multigrain yang katanya bagus untuk diet dan sumber inulin.

Selasa, 05 Maret 2024

Bahas Wedding Impossible Kdrama dan Versi Webtoonnya [Mengandung Spoiler]

Sebenarnya saya agak maju mundur bahas drakor Wedding Impossible. Karena ada yang kurang sreg gitu. Tapi, gara-gara meme "Yang bener aja, rugi dong", saya jadi pengen lebih rajin lagi sharing banyak hal yang saya lakukan atau saya rasakan. Kan rugi ya kalau sudah menghabiskan waktu buat nonton dan baca webtoonnya, tapi lewat begitu saja.

Apalagi, akhir-akhir ini saya kepoin blog-nya public figure korea. Dan, itu blog-nya kayak blog-blog zaman dulu, yang bahasannya seputar kegiatan sehari-hari. Bebas gak terlalu terpatok SEO atau hal lainnya. Bener-bener curhat random plus foto ala kadarnya. Gak terlalu detail. Terus, saya pikir, seru juga bikin postingan seperti itu.

So, stay tuned gaes! Karena, mungkin saya bakal lebih sering update blog dengan isi yang banyak curcolnya atau bahas yang suka-suka saya, seperti kali ini. 😄 

Wedding Impossible kdrama
Dari kiri ke kanan: Lee Do-Han, Lee Ji-Han, Na A-Jeong

Senin, 04 Maret 2024

Acara Komunitas Blogger Indonesia (BloggerDay 2024 Bersama Bloggercrony Community): Terus Bertumbuh, Bukan Blogger Sekadarnya

Komunitas Blogger Indonesia

25 Februari lalu saya mengikuti acara BloggerDay 2024 bersama rekan-rekan blogger lainnya. Bisa mengikuti acara salah satu Komunitas Blogger Indonesia, tetap ngeblog untuk kesenangan dan memberi pengaruh berupa review atau pendapat, serta mendapat pundi-pundi uang dari blog bikin saya merasa bukan blogger sekedarnya (tergantung standar masing-masing ya).